Pages

Kamis, 17 Januari 2013

Cara Membuat Email Dari Gmail

Sahabat semuanya,seiring terus berkembangnya Google dan produk-produknya,google pun telah mempunyai email di bawah naungannya sendiri,yaitu gmail..

Gmail di rancang dengan kapasitas memori yang diberikan lebih besar dari penyedia layanan e-mail lainnya. (10,1 GB).Belakangan ini juga beredar informasi bahwa gmail telah mengalahkan kepopuleran pesaingnya yaitu yahoo dengan memiliki 289,7 unique visitor di seluruh dunia. Tentu bukannya karena sebab Gmail bisa memiliki pengguna sebanyak itu. Selain terintegrasi dengan layanan-layanan google yang lain, ternyata Gmail juga memiliki beberapa fitur yang perlu diacungi jempol. Sebenarnya ada banyak sekali fitur-fitur menariknya, tapi saya tidak akan saya bahas di sini.

Oke langsung saja bagaimana cara membuat email dari gmail

  • Kunjungi situs gmail di www.gmail.com
  • Ketika sudah muncul gambar yang bertuliskan '' buat akun'' maka sobat klik tulisan tersebut.




  • Isi nama depan dan nama belakang sobat contoh  nama depan ''Hari'' nama belakang ''Muhlia''
  • pilih nama pengguna yang akan di pakai untuk alamat gmail sobat,biasanya akan ada saran dari gmail dan sobat bisa pilh saran tersebut.
  • Buat sandi yang baik,usahakan jangan yang mudah di tebak,tapi mudah di hafal oleh kita.
  • Berikutnya ketik ulang sandi yang baru di buat tadi sebagai konfirmasi kecocokan sandi.




  • Jangan lupa isi tanggal lahir sobat dengan lengkap
  • Tentukan gender sobat,apakah laki-laki atau perempuan
  • Masukan nomor telefon sobat,saran nomor hp saja tanpa menggunakan ''0'' di belakang ''+62''.contoh; +6281234567890 .
  • Tuliskan alamat email yang sobat punya sebelum yang ini,dan pastikan masih aktif. 




  • Berikutnya adalah,centang kotak kecil yang ada di pojok kiri atas
  • Ketik ulang kode capctha di kotak yang telah di sediakan,harus sesuai besar kecilnya.
  • Pilih lokasi negara sobat berada. contoh ; Indonesia.





  • Centang kotak kecil yang ada di pojok kiri atas,,lihat gambar.
  • Kemudian klik tulisan '' Langkah berikutnya''




  • Langkah selanjutnya adalah verifikasi akun,sobat pilih yang pesan teks saja,terus klik ''lanjutkan''




  • Selanjutnya sobat akan melihat kotak verifikasi akun,masukan kode verifikasi yang di berikan google lewat sms ke nomor hp sobat yang tadi di daftarkan ke dalam kotak verifikasi klik ''lanjutkan''





  • Setelah verifikasi selesai,sobat akan di arahkan ke halaman lain lagi,lihat sebelah kiri pojok bagian bawah ada tulisan seperti gambar di bawah, sobat klik '' lanjutkan ke gmail''




  • Ketika sobat berada di halaman ini klik ''langkah berikutnya'' lagi.




  • Gmail sobat berhasil di buat.,dan sobat sudah bisa mulai menggunakan keperluan yang membutuhkan email dari gmail,seperti youtube,blogger dan lain-lain.




Akhirnya melalui proses yang panjang,gmail pun selesai di buat.
Sekian dan terimakasih..
Semoga bermanfaat...

0 komentar:

Posting Komentar